Selasa, 24 Januari 2017

Wisata kuliner malam bandung part 2

Bebek Mc Darmo
Bebek Mc Darmo
Mc Darmo LA merupakan sebuah tempat makan yang menghidangkan sajian bebek. Sajian bebek goreng ini banyak disukai para pelanggannya. Selain bebek, Mc Darmo juga menyediakan sajian lainnya berupa ayam goreng, lele, burung dara dan juga ayam goreng.
Rasanya memang lezat dengan sambalnya yang pedas. Belum lagi dengan harganya yang lumayan pas di kantong. Mc Darmo ini berada di Jalan Belitung No. 1 tepat di depan Taman Lalu Lintas Bandung lokasi yang sangat strategis ini jelas dapat memudahkan kita untuk menjangkaunya. Bukanya dari jam 17.00 sore, namun begitu, sejak saat buka itulah pelanggannya sudah banyak yang antri.
Nasi Uduk Cinta
Nasi Uduk Cinta
Nasi uduk cinta berada di Jalan Doktor Rajiman no 97. Tempat ini sangat ramai dikunjungi karena Ayam Bakar Madunya yang terkenal nikmat belum lagi di padukan dengan nasi uduknya dan juga pesona dari sambal yang kian menambah cita rasa pada makanan ini. Selain itu kita juga bisa memesan Cumi bakar madu, kol goreng, tahu, tempe dan masih banyak lagi loh.
Nasi Kuning Pungkur 
Nasi Kuning Pungkur
Nasi kuning pungkur berbeda dengan nasi kuning lainnya karena satu porsi nasi kuning ini selain berisi irisan telor dadar, kering tempe, sambal, ditambah pelengkap gorengan yang dicampur bumbu kacang, seperti risol, bala-bala (bakwan), gehu (tahu isi), batagor dan lain-lain.
Nah kan banyak sekali kuliner malam di Kota Bandung mulai dari makanan berat sampai makanan ringan seperti roti bakar ada sampai malam. Jadi kalau kalian kebetulan di Kota Bandung tidak usah khawatirkan masalah kuliner, karena kuliner di Kota Bandung tidak pernah mati.
Sumber : Ceritaperut.com & infobdg.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar