Jumat, 20 Januari 2017

kuliner palangkarya

Jalan-jalan di Palangkaraya belum lengkap tanpa menikmati makanan khasnya. Berhubung penduduk asli kota ini adalah masyarakat Dayak, anda akan menemui banyak makanan yang berbahan dasar hasil hutan. Salah satunya adalah sayur juhu singkah yang terbuat dari rotan muda. Batang yang dipanen di hutan tersebut banyak dijual di pasar-pasar tradisional dalam bentuk ikatan kecil dengan harga lima ribu rupiah. Memasak rotan yang berduri membutuhkan kehati-hatian tinggi dari sang koki. Rotan muda juga harus direbus terlebih dahulu supaya lunak dan tidak pahit,. Bahan tersebut kemudian dimasak menjadi gulai dengan campuran kemiri, sere, bawang merah, dan bawang putih. Tukang masak biasanya juga menambahkan kunyit, terong, dan asam untuk menguatkan rasa kuah.
Tertarik mencoba sayur rotan kuah kuning? Datanglah ke warung Samba milik H Bidong di Jalan RTA Milino nomor 15 Palangka Raya. Sayur yang rasanya asam manis seperti tom yam ini menjadi menu andalan mereka. Di sini anda bisa menikmati semangkok sayur rotan yang dimasak dengan talas. Sayur ini juga enak disantap dengan campuran ikan patin. Ikan mirip lele yang banyak dijumpai di sungai besar ini mudah ditemukan di Palangkaraya.
Sumber foto: getborneo.com
Untuk penyuka ikan dan makanan asin, anda bisa mencoba wadi ikan jelawat. Masakan tersebut terbuat dari ikan basah yang diasinkan. Anda bisa menemukannya di Rumah Makan Palangka di Jalan G. Obos, Palangkaraya. Rumah makan ini juga menyediakan sayur rimbang dan sambal khas Palangka. Rumah makan ini terkenal di kalangan penduduk lokal. Jika datang waktu jam makan siang, anda akan banyak bertemu dengan para pegawai kantoran yang sedang beristirahat. Kalau anda ingin mencoba makanan khas Dayak dengan suasana pinggir sungai datanglah ke Kampung Lauk. Rumah makan yang beralamat di Jalan Raya Palangkaraya Bukitrawi ini letaknya dekat dengan Jembatan Kahayan. Jika memesan tempat di tepi sungai, anda bisa menikmati pemandangan sungai kahayan, perahu klotok, juga hutan bakau.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar